Style Baju Cowok Keren yang Bisa Kamu Terapkan & Beli Sekarang Juga

baju cowok keren

Bicara baju cowok keren di tahun depan tidak akan jauh-jauh dari Korean Style. Ini karena sampai sekarang Korea fashion masih mendominasi beberapa negara termasuk Indonesia.

Korea selatan selalu sukses membuat trend center fashion style di dunia setelah Paris. Hal ini dikarenakan berbagai produksi Drama Korea dan K-POP yang mendunia menjadi iklan terselubung atas fashion dari negara ginseng tersebut.

Pertanyaannya apakah kedepannya tren fashion di negara kita hanya akan di dominasi oleh style fashion korsel saja?

Tentu saja tidak, sebab pengaruh fashion dari negara barat masih lebih mendominasi gaya berpakaian di indonesia.

Sebagai brand clothing kekinian, Velofee Apparel akan terus menjawab seluruh kebutuhan outfit-mu agar gantengmu atau cantikmu gak gampang luntur sebab ditunjang oleh outfit simple tapi keren.

Style Baju Cowok Keren yang Kekinian

Langsung saja. Ini 7 pilihan baju cowok keren yang paling banyak dipilih:

  1. Kemeja Cuban Oversize

Sampai akhir tahun ini style simple pada acara formal masih didominasi oleh kemeja cuban dengan ukuran yang oversize.

Bahan yang digunakan akan memberi kesan jatuh dengan kerah yang sedikit terbuka, sehingga terkesan rapi, namun tetap terlihat santai.

Untuk datang ke aktivitas formal seperti ke kantor atau acara formal lainnya bisa menggunakan celana panjang basic pant lengkap dengan sepatu pantofel yang mengkilat.

Apapun aksesoris yang menyertainya, style ini tidak akan pernah gagal membuatmu terlihat parlente sekaligus maskulin.

  1. Simple Outfit

Lagi cari outfit yang pas untuk ke kampus? Tidak ada salahnya mencoba kemeja flannel ala Korea ini, kemeja yang bisa digunakan sebagai atasan sekaligus outfit.

Padukan dengan kaos polos atau kaos dengan desain simple, ripped jeans serta sneakers andalanmu. Tambahkan Tote bag dan jam tangan vintage style.

Meski terkesan sederhana, namun style yang satu ini akan membuatmu menjadi pusat perhatian semua cewek di kampus maupun di tempat umum.

  1. Bomber Jaket sebagai Outer

Bagi kamu yang menyukai gaya ala Korea, pasti ada bomber jaket di dalam almarimu. Pasalnya, bomber jaket dengan ukuran yang oversize ini selalu masuk jika digabungkan dengan aneka baju lainnya. Seperti atasan kaos polos atau kaos distro simple tulisan, sweatshirt, celana jeans, chinos ataupun slim fit pantas.

Tak perlu jauh-jauh ke Korea untuk mendapatkan outfit favorit ini karena banyak clothing line yang memajang bomber jaket ini pada etalase paling depan. Datang saja ke clothing line langganan di kotamu.

  1. Striped Tie Style

Atau yang biasa disebut sebagai kaos panjang garis-garis. Salah satu outfit yang paling laris di Korea ini paling cocok digunakan untuk ke kampus atau hanya jalan bersama teman.

Padukan dengan light jeans, waist bag, sneakers, dan juga jam tangan. Meski terlihat ringan dan santai, style ini cukup meyakinkan digunakan untuk acara semiformal.

  1. Hip Hop Shirt

Baju cowok keren yang biasa digunakan oleh para anak muda Korea adalah hip hop shirt. Biasanya dipadukan dengan kaos polos, celana slim jeans, sneakers dan juga waist bag favoritmu.

Jangan lupa tambahkan masker dengan warna netral jika digunakan untuk berjalan di ruang publik masa pandemi.

Tak harus digunakan sebagai outer, hip hop shirt juga bisa digunakan sebagai atasan oversize dengan panjang sepinggang.

  1. Turtleneck

Meski bisa dibilang old style, turtleneck tetap menjadi andalan cowok Korea. Pasalnya udara di Korea cenderung lebih dingin dibandingkan dengan Indonesia.

Mereka membutuhkan pakaian penghangat tubuh sekaligus style yang mendukung penampilan.

Turtleneck sangat cocok jika dipadukan dengan long cardigan dan celana jeans slim fit. Lengkapi dengan sepatu pantofel semiformal. Setelan ini sangat cocok digunakan untuk makan malam bersama orang yang dicintai. Agar terlihat Korea sepenuhnya, kamu bisa tambahkan aksesoris kaca mata.

  1. Hoodie

Yup, hoodie memang selalu menjadi andalan para cowok sebagai obat ganteng yang paling ampuh.

Di belahan dunia manapun, tidak ada yang menyangkal bahwa outfit ini akan selalu menjadi bagian utama dari style kita.

Satu hal yang perlu kamu ketahui adalah bahwa para cewek pun juga suka menggunakan hoodie untuk menunjang penampilannya.

Tentu fungsi lainnya dari hoodie ialah supaya melindungi wajah dan kepala kamu dari terik sinar matahari.

Bagaimana? Ternyata baju cowok keren ala Korea tidak terlalu sulit, bukan? Bahkan kamu bisa mendapatkan itu semua di clothing line langgananmu.

Velofee Apparel akan terus menyediakan outfit keren kekinian dengan harga yang paling kompetitif agar kamu bisa jadi keren maksimal tanpa perlu memusingkan masalah budget.

Kamu bisa beli produk kita melalui situs ini atau jika kamu sudah terbiasa berbelanja melalui marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Lazada dan Bukalapak. Kamu bisa klik link ini https://linktr.ee/velofee.apparel untuk langsung menuju ke store resmi kita di marketplace

Dari ke tujuh pilihan gaya fashion diatas, kira-kira kamu akan memilih yang mana? Tuliskan alasanmu pada kolom komentar berikut ini.

Tinggalkan Balasan

Email Anda tidak akan di publikasikan. Bidang yang ditandai * harus diisi