Model Baju Pesta untuk Orang Gemuk agar Terlihat Langsing

model baju pesta untuk orang gemuk agar terlihat langsing

Model baju pesta untuk orang gemuk agar terlihat langsing banyak dicari oleh mereka yang ingin berpenampilan sempurna. Memiliki badan gemuk bukan alasan untuk tidak melakukan aktivitas diluar, salah satunya pergi ke pesta. Jangan karena memiliki tubuh gemuk, lantas menghukum diri sendiri dengan tidak melakukan kegiatan yang seharusnya.

Gambaran pesta bagi banyak orang adalah semacam kegiatan untuk memperlihatkan kecantikan dirinya serta pamer pakaian yang gemerlap dan dianggap luar biasa oleh orang lain. Bagi sebagian orang itu biasa dan tidak masalah karena mencari pakaiannya yang mudah. Namun hal ini tidak semudah membalikkan telapak tangan bagi mereka yang berbadan gemuk.

Ada beberapa orang yang menganggap bahwa ke pesta harus berpakaian glamour dan mewah. Mereka berpikiran bahwa bagi yang bertubuh gemuk memakai baju pesta yang mengembang serta banyak mute dan hiasan di sana sini justru akan membuat badan menggelembung dan menjadikan badan semakin terlihat melar. Itu yang membuat beberapa dari mereka yang berbadan gemuk tidak mau datang ke pesta.

Model Baju Pesta untuk Orang Gemuk agar Terlihat Langsing

Supaya kamu bisa menentukan pakaian apa yang ingin digunakan, yuk simak dulu info menarik berikut ini! Jangan lupa bagikan kepada yang lain ya supaya artikel ini bermanfaat bagi sesama.

Trik Memilih Pakaian

Harus ada trik yang tepat agar mereka yang berbadan gemuk percaya diri ketika datang ke pesta. Berikut pakaian yang kiranya menjadi pilihan.

  1. Dress Selutut

Mempunyai dress? Jangan khawatir dan takut dibilang gemuk, ya. Kenakan baju ini dengan percaya diri. Pemakaian dress jenis ini akan membuat Anda terlihat langsing apalagi dengan panjang dress yang selutut akan memberi kesan jenjang pada kaki Anda. Ditambah dengan pemilihan warna yang kalem tentunya akan membuat Anda semakin terlihat langsing.

  1. Rok Plisket

Lipatan secara vertikal akan memberi kesan langsing. Pilihlah rok berlipat. Rok yang sedang ngetrend saat ini, yakni rok plisket, kiranya cocok bagi Anda yang bertubuh gemuk dan ingin kelihatan langsing. Pilih rok plisket dengan panjang selutut untuk memberi kesan jenjang pada kaki Anda

  1. Model Leher V

Salah satu upaya untuk menyiasati bentuk tubuh Anda agar terlihat ramping adalah dengan memakai pakaian model leher V. Model leher jenis ini bisa menyamarkan bentuk tubuh Anda. Pakailah pakaian dengan lipatan vertikal serta padukan dengan model leher V untuk membuat kesan feminin dan cantik.

  1. Model Gaun dengan Karet di Pinggang

Model pakaian pesta untuk orang gemuk agar terlihat langsing bisa disiasati dengan memakai gaun disertai aksesoris karet di pinggang. Hiasan karet di pinggang bisa berupa tali ikat di pinggang dengan bentuk berpita dan sebagainya. Kain menyerupai pita dengan panjang menjuntai sampai ke bawah pinggul, kiranya akan memberi kesan tinggi dan ramping. Selain memberi kesan wah dan feminin juga akan membuat tampilan Anda lain dari biasanya.

Tips Memakai Kebaya

Siapa bilang orang yang gemuk tak pantas memakai kebaya saat ke pesta. Berikut triknya ya:

  • Pilihlah warna yang gelap.
  • Pakailah kebaya dengan hiasan ikat pinggang.
  • Hindari pemakaian jenis kebaya dengan model bertumpuk.
  • Pilihlah motif kecil.
  • Hindari pemakaian payet terlalu berlebihan.
  • Gunakan bahan kebaya yang halus.

Model baju pesta untuk orang gemuk agar terlihat langsing sudah dipaparkan di atas. Kiranya sangat bermanfaat bagi Anda. Rajinlah melihat model-model pakaian masa kini yang trendi.

Rekomendasi tentang pakaian ter up to date bisa dilihat di website www.velofee.com. Menyediakan aneka kaos/tshirt, sweater, hoodie, sweatshirt dengan desain kekinian dan simpel. Dijamin memberikan kepuasan tersendiri pada diri Anda.

Jangan lupa follow akun media sosial kita mulai dari IG, FB, Twitter, TikTok dan Youtube ya gaes!

Supaya kamu gak ketinggalan info-info seru dan menarik dari Velofee. Kita have fun aja disini gaes! No beban, No stres.

Tinggalkan Balasan

Email Anda tidak akan di publikasikan. Bidang yang ditandai * harus diisi